Dandim 0719 Bersama Pj Bupati Jepara Dampingi Tim Penilai Lomba Desa Tingkat Regional II

Jepara327 Dilihat

Jepara, medianasional.id – Usai menjadi juara pertama lomba desa tingkat Provinsi Jawa Tengah, Desa Plajan Kecamatan Pakisaji meneruskan kiprahnya mewakili Provinsi Jawa Tengah mengikuti lomba desa tingkat Regional II Jawa – Bali tingkat nasional.

Dandim 0719/Jepara Letkol Inf Mokhamad Husnur Rofiq bersama Penjabat (Pj) Bupati Jepara Edy Supriyanta mendampingi langsung proses klarifikasi lapangan dari tim penilai dari Ditjen Bina Pemerintahan Desa Kementerian Dalam Negeri yang dipimpin oleh Andi Yuli di Balai Desa Plajan, Kecamatan Pakis Aji, Kabupaten Jepara. Pada Selasa, (18/7/2023).

Turut hadir Kapolres Jepara AKBP Wahyu Nugroho Setyawan, serta pimpinan perangkat daerah terkait.

Dikatakan Pj. Bupati Jepara Edy Supriyanta bahwa Desa Plajan merupakan salah satu desa wisata yang terletak di sisi barat kaki Gunung Muria, serta memiliki banyak potensi dan inovasi yang menjadikannya menjadi juara I lomba desa tingkat Provinsi Jawa Tengah.

“Untuk itu, kami meminta kepada Dinsospermades agar Desa Plajan menjadi desa percontohan bagi seluruh desa dan kelurahan di Kabupaten Jepara atas pengembangan potensi desa dan inovasi yang telah dilakukan,” kata Pj. Bupati Jepara.

Lebih lanjut, Pj. Bupati Jepara mengatakan bahwa pemanfaatan BUMDes dalam meningkatkan pendapatan asli desa melalui penyewaan alat bangunan, pengembangan desa wisata melalui jeep wisata yang turut serta meningkatkan perekonomian warga melalui produk UMKM yang berkembang.

“Sebagai apresiasi atas raihan juara I di tingkat Provinsi, kami Pemerintah Kabupaten Jepara memberikan hadiah sebesar Rp 1 Miliar,” ucap Pj. Bupati Jepara.

Namun dirinya menegaskan agar petinggi serta perangkat desa menggunakan dana tersebut sebagai pembangunan desa di sektor lain yang belum tersentuh.

“Kami meyakinkan kepada tim penilai, atas potensi dan inovasi Desa Plajan siap menang!” tegasnya.

Sedangkan ketika ditemui Dandim 0719/Jepara Letkol Inf Mokhamad Husnur Rofiq, menyampaikan tentunya ini merupakan suatu kebanggaan sekaligus kebahagiaan bagi Pemerintah Kabupaten Jepara karena desa Plajan mengikuti lomba desa tingkat Regional II Jawa – Bali tingkat nasional.

“Harapan kami desa Plajan dapat memenangkan lomba ini, sehingga kedepannya akan berdampak baik dapat memberikan motivasi dan mendidik masyarakat agar terpacu semangatnya untuk membangun desa,” ujar Dandim.

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.