Bupati Nias Ditunjuk Sebagai Ketua Forkada Se-Kepulauan Nias

Nias176 Dilihat

Nias, medianasional.id – Bupati Nias Ya’atulo Gulo ditunjuk sebagai Ketua Forum Kepala Daerah (Forkada) se- Kepulauan Nias tahun 2023 melalui pertemuan Forkada yang dilaksanakan di Ruang Oval Lantai III Kantor Bupati Nias, Kamis (30/03/2023).

Pertemuan Forkada se-Kepulauan Nias tersebut, hadir Bupati dan Wakil Bupati Nias, Bupati dan Wakil Bupati Nias Utara, Bupati dan Wakil Bupati Nias Barat, Sekretaris Daerah Se-Kepulauan Nias, Kepala Bappeda se-Kepulauan Nias, Kepala BPKPAD se-Kepulauan Nias dan hadirin lainnya.

ADVERTISEMENT

Dalam pertemuan Forkada se-Kepulauan Nias dimaksud menyepakati beberapa hal yaitu,

Bupati Nias Ya’atulo Gulo ditunjuk sebagai Ketua Forum Kepala Daerah se-Kepulauan Nias Tahun 2023;

Kepala Daerah se-Kepulauan Nias bersepakat untuk audensi dengan Menteri Keuangan Republik Indonesia terkait penerapan PMK 212/PMK.07/2022 supaya diberikan pengecualian kepada Kepulauan Nias sebagai Daerah 3T (Terluar, Terdepan, Tertinggal);

Menyampaikan permohonan kepada Menteri BUMN RI untuk membuka kembali penerbangan langsung dari Jakarta-Nias;

Mengevaluasi/penyegaran kembali kepanitiaan pemekaran Provinsi Kepulauan Nias;

Melaksanakan Audensi ke Provinsi Sumatera Utara sebagai tindak lanjut progres Pembangunan yang bersumber dari APBD Provinsi yang belum terealisasikan;

Pemantapan batas batas Wilayah antara Kabupaten/Kota di Kepulauan Nias, dan memantapkan kembali Master Plan Wilayah Kepulauan Nias.

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.