Bupati Kukar Resmikan Kantor Camat Kembang Janggut

Tenggarong, medianasional.id – Bupati Kutai Kartanegara (Kukar) Edi Damansyah telah meresmikan Kantor Camat Kembang Janggut. Peresmiannya ditandai dengan penandatanganan prasasti, pengguntingan pita dan peninjauan ruangan, Sabtu (16/3/2024).

Edi ingin, dengan kantor baru bisa mengoptimalkan kualitas layanan dan kinerja aparatur Kecamatan Kembang Janggut. Dia meminta para aparatur bisa merubah pola kerja lama dengan yang baru, agar lebih responsif, profesional, akuntabel, transparansi dan bertanggung jawab.

“Layani masyarakat di Kecamatan Kembang Janggut dengan baik, dengan gedung baru tentu diharapkan pola kerja juga bisa lebih baik lagi,” pesannya.

Edi juga berpesan kepada camat beserta jajaran agar merawat gedung anyar itu dengan baik, dan melayani masyarakat dari hati. Sehingga gedung ini benar-benar menjadi rumah bagi masyarakat dalam mencari pelayanan.

“Ini merupakan esensi kemajuan dari sebuah pemerintahan dalam menjalankan roda pemerintahan, yaitu pelayanan yang baik kepada masyarakat di semua sektor, maka ke depan kita bisa lebih baik lagi dalam berkarya, berinovasiv  dan profesional dalam bekerja membangun masyarakat Kukar menjadi lebih sejahtera dan bahagia,” jelasnya.

Tambah Edi, camat beserta jajaran dapat melakukan koordinasi dan kerja sama, baik itu dengan para kades, masyarakat perusahaan maupun seluruh stakeholder terkait. Dengan harapan terciptanya pemerintahan untuk membangun Kecamatan Kembang Janggut lebih baik lagi ke depannya.

Sementara itu, Camat Kembang Janggut, H Halim menyampaikan apresiasi dan terima kasih atas terbangunnya kantor Kecamatan Kembang Janggut. Ia berharap bangunan baru itu bisa memotivasi dirinya beserta jajaran untuk lebih meningkatkan dan mengoptimalkan kinerja organisasi kecamatan dalam memberikan pelayanan yang lebih baik. (Adv)

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.