Bunda Rodiah Anggota DPRD Tanggamus Memperingati Bulan Muharram dengan Berikan Santunan

Tanggamus234 Dilihat

Tanggamus, Medianasional.id – Anggota Dewan Tanggamus Bunda Rodiah bersama masyarakat Pekon Banjar Negeri mengadakan acara peringatan bulan Muharam 1443 H. Acara tersebut diadakan di Majelis Ta’lim Al – Husna Pekon Banjar Negeri. Jumat (12/08/22).

Acara tersebut dihadiri oleh Kepala Pekon Banjar Negeri Cari Juhrilabay, Anggota DPRD Bunda Rodiyah, Camat Gunung Alip Ilham, Ustad dan masyarakat Pekon Banjar Negeri.

ADVERTISEMENT

Dalam sambutan nya Bunda Rodiyah mengatakan, “Dalam menyambut bulan Muharam ini tak luput kita selalu mengucapkan Rasa syukur khadirat Allah SWT, serta tetap meningkatkan ketaqwaan kita untuk selalu menjalankan perintahnya serta menjauhi larangan,” katanya.

“Saya sangat bersyukur juga kepada masyarakat Pekon Banjar Negeri yang telah sudi untuk hadir dalam acara bulan muharam ini. Untuk itu kita sama – sama dapat memanjatkan datang nya bulan muharam ini bulan yang sangat bermanfaat bagi umat manusia. Alhamdulilah di tahun ini kita dapat berbagi juga untuk anak anak yatim- piatu di majlis Ta’limm. Semoga apa yang kami berikan dapat bermanfaat untuk anak – anak dan majlis ta’lim,” urainya.

Kepala Pekon Bajar Negeri Cari Juhrilabay dalam sambutannya mengatakan, “Terima kasih sedalam – dalamnya kepada Bunda Rodiah selaku anggota DPRD Tanggamus, yang telah menghadiri sekaligus memberikan santunan kepada anak – anak yatim majlis Ta’lim Al- Husna Pekon Banjar Negeri. Saya selaku kepala Pekon Banjar Negeri sangat mengapresiasi atas kinerja dan partisipasi Bunda Rodiyah terhadap masyarakat pekon kami terkhusus hari ini di majlis ta’lim Al’ husna semoga amal baik yang bunda berikan akan menjadi ladang ibadah di akhirat kelak,” katanya.

“Kami pun sebagai masyarakat pekon banjar negeri akan selalu mendukung kegiatan – kegiatan bunda Rodiyah, semoga selalu sukses untuk ke depannya. Amin,” tutup kepala pekon. (Redi)

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.