Bocah yang Diduga Tersesat Sudah Diserahkan Kepada Ibunya

Tanggamus165 Dilihat

Tanggamus, medianasional.id – Upaya pencarian keluarga anak berusia lima tahun yang terpisah dari orang tuanya, akhirnya membuahkan hasil. Hal itu juga seiring dengan keluarga yang melakukan pencarian anaknya.

ADVERTISEMENT

Disampaikan Yudi, selaku Petugas Piket Polsek Kota Agung bahwa, anak lima tahun yang diserahkan ke Polsek Kota Agung Polres Tanggamus oleh warga Baros merupakan warga Kelurahan Pasar Madang, Kota Agung Pusat.

Dua Bocah Kakak Beradik di Kota Agung Bukan Dibuang.

“Anak yang terpisah dari orangtuanya berhasil dipertemukan kepada pihak keluarga dan telah diserahkan kepada ibunya, tadi malam,” kata Yudi sebagai nara sumber Selasa (3/5/22).

Menurutnya, orang tua anak tersebut berhasil ditemukan atas informasi masyarakat dan juga memang orang tuanya juga melakukan pencarian di sekitar pasar.

“Orang tuanya bernama Nurhayati alamat Kelurahan Pasar Madang, Kota Agung Pusat,” ujarnya.

Guna mengantisipasi hal serupa terjadi, Yudi mengimbau masyarakat untuk lebih waspada dan lebih memperhatikan anaknya ketika bermain maupun membawanya berkeliling.

“Anak-anak kan kadang melihat sesuatu yang dia suka saja suka lari mendekat, kami imbau selalu perhatikan anak-anak kita sehingga tidak terjadi lagi anak terpisah,” tandasnya.

Sebelumnya diberitakan, seorang bocah laki-laki diperkirakan berumur 5 tahun diduga tersesat di Pasar Kota Agung sehingga di amankan warga Kelurhan Baros ke Polsek Kota Agung Polres Tanggamus, Senin (2/5/22) malam.

Informasi tersebut disampaikan Lurah Kuripan Kota Agung, Rio Iskandar di Whatsapp Group Info Tanggamus, bahwa anak tersebut diduga tersesat tidak mengetahui rumahnya.

Amatan pada foto yang diterima Anak tersebut menggunakan baju koko abu-abu berkancing hitam, jeans warna biru dan sepatu putih dengan ciri khas rambut lurus. (Redi )

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.