Bersama DPK IARMI dan Skomen, DPP IARMI Malut Bakal Gelar Rapat Persiapan Munas

Maluku Utara460 Dilihat

Medianasional.id

Ternate – Ketua Dewan Pimpinan Provinsi (DPP) Ikatan Alumni Resimen Mahasiswa (IARMI) Maluku Utara, Drs Edi Langkara bersama pengurus DPP dan Dewan Pimpinan Kota/Kabupaten (DPK) IARMI serta Staf Komando (Skomen) dalam waktu dekat bakal menggelar rapat persiapan Musyawarah Nasional bulan Desember nanti.

Hal ini disampaikan Edi Langkara kepada media ini, Minggu (28/8/2022) bertempat di sekretariat Asosiasi Provinsi (Asprov) Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) Provinsi Maluku Utara di Ternate.

“Dalam agenda Musyawarah Nasional, tentunya sebelumnya kita harus melakukan rapat bersama DPK dan Skomen untuk berbagai persiapan yang harus di bahas terlebih dahulu,” Kata Elang sapaan akrabnya.

Disentil terkait dengan agenda rapat, Bupati Halmahera Tengah ini membeberkan beberapa pembahasan, diantaranya persiapan munas, rekruitmen menwa sekaligus diklatsar, dan pengembangan Resimen, serta kelengkpan lainnya.

Sementara terkait dengan arahan Sekertaris Jendral DPN, Ahmad Riza Patria soal data anggota, data tokoh alumni, dan agenda program kegiatan di masing masing DPP dan DPK IARMI di Daerah. Edi meyampikan perihal tersebut tentunya akan di bahas dalam rapat nanti.

“Untuk arahan sekjen, semuanya akan di bahas dalam rapat sebelum munas,” Ucapnya.

Olehnya itu, (Edi Langkara-red mengakhiri) saat ini masi dalam tahapan persiapan untuk rapat dalam waktu dekat ini. (Wapen)

ADVERTISEMENT

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.