Bentuk Kepedulian Kepada Sesama, Tim P-PKK Tubaba Adakan Baksos Di Tiga Kecamatan

 

TUBABA, Medianasional.id
Tim Penggerak PKK (TP-PKK) Kabupaten Tulangbawang Barat menggelar kegiatan bakti sosial di lima Tiyuh/Desa yang masuk dalam tiga Kecamatan di Kabupaten setempat, Dimana Kegiatan tersebut bekerjasama dengan Ketua Persit Cab.XXXII/Kodim 0412/LU, Jaitun Krisna Pribudi, dan Ketua Bhayangkari Polres Tubaba, Dina Hadi Saeful Rahman, diikuti Ibu Wakil Bupati, Ny Devi Fauzi Hasan, Ibu Ketua DPRD Tubaba, Kartini Ponco Nugroho, Plt Kadis Sosial, Somad, dimulai dari komplek rumah dinas bupati Tubaba.

Ketua TP PKK Tubaba, Ny Kornelia Umar Ahmad, mengatakan kegiatan pemberian bakti sosial (baksos) kepada masyarakat kurang mampu tersebut, dalam rangka bentuk kepedulian kepada sesama, dan terus upaya menyatukan tekad antar elemen masyarakat dalam melawan pandemi Corona Virus Disease (Covid-19) di wilayah Kabupaten Tubaba.

“Ini adalah sebagai bentuk kepedulian serta tali asih dalam gerakan untuk membatu dan meringankan beban masyarakat yang kurang mampu terkait dampak situasi merebaknya wabah Virus Corona (Covid-19) di kabupaten ini,” kata dia kepada Netizenku.com, Rabu (15/4).

Kornelia menambahkan, pemberian sembako tersebut dilaksanakan di 5 tiyuh dengan titik-titik yang sudah ditentukan oleh Dinas Sosial Kabupaten Tubaba.

Lokasi tersebut yakni di Tiyuh Panaragan Jaya Utama, Tiyuh Panaragan Jaya Indah, Tiyuh Pulung Kencana di Kecamatan Tulangbawang Tengah, Tiyuh Kagungan Ratu di Kecamatan Tulangbawang Udik, dan Kelurahan Daya Murni di Kecamatan Tumijajar.

“Kami siapkan Sembako kurang lebih 700 paket. Semoga dengan bantuan ini dapat sedikit meringankan masyarakat yang kurang mampu,” tutupnya.

Laporan : Dian/Hadi

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.