Babinsa dan Perangkat Desa Berkeliling Lakukan Woro-Woro Ajak Masyarakat Untuk Vaksin

Jepara43 Dilihat

Jepara, Medianasional.id – Babinsa Sertu Nursalim anggota Koramil 09/Mlonggo bersama perangkat Desa melaksanakan kegiatan woro-woro dengan menggunakan mobil pick-up guna mensosialisasikan program vaksinasi kepada warga yang ada di Desa Lebak, Kecamatan Pakis Aji, Selasa (14/12/2021).

ADVERTISEMENT

Dengan menggunakan pengeras suara, Babinsa Sertu Nursalim bersama perangkat Desa dan juga Bhabinkamtibmas berkeliling kampung menghimbau masyarakat untuk ikut vaksinasi di Halaman Mushola Miftahul Ulum Desa Lebak.

Tidak hanya kepada masyarakat saja akan tetapi para lansia pun mendapat ajakan dari Babinsa Sertu Nur Salim, Bhabinkamtibmas dan juga perangkat Desa.

Babinsa Sertu Nursalim menjelaskan aksi ini bertujuan untuk mensosialisaikan kepada masyarakat terlebih bagi lansia yang belum di vaksin supaya mereka mengikuti vaksinasi yang telah diselenggarakan oleh pihak tenaga kesehatan dari Puskesmas Pakis Aji.

“Kami edukasi masyarakat agar melaksanakan vaksin supaya herd immunity tercapai dan menigkatkan angka pecapian vaksinasi dalam mendukung program pemerintah serta menjadikan kehidupan masyarakat akan kembali normal,” kata Babinsa.

Lebih lanjut, hal ini terkait dengan Pemberlakukan PPKM pada level 3 yang ada di wilayah Kabupaten Jepara, “Untuk itu, mari kita percayakan dan dukung pemerintah yang terus berupaya memutus penyebaran Covid-19 dan tetap mematuhi prokes setelah di vaksinasi,” pungkasnya.

 

Reporter : Asep S

Editor : Drajat

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.