Aparat Berikan Rasa Aman Saat Missa Natal

Batang336 Dilihat

Batang, medianasional.id Anggota TNI-Polri baik dari anggota Polsek Tulis maupun anggota Koramil Tulis turut serta dalam pengamanan terhadap Jemaat umat Khatolik di Gereja Santa Maria desa Simbang Desa, Kecamatan Tulis, Kabupaten Batang yang sedang melaksanakan Ibadah missa malam Natal, Senin malam 24/12 /2018.

ADVERTISEMENT

Danramil Tulis Kapten Inf Supirno melalui Batituud Pelda Awali menjelaskan, bahwa pengamanan perayaan Natal dan tahun baru terus di tingkatkan dengan tujuan untuk meminimalisir gangguan-gangguan kamtibmas yang ada di wilayah kecamatan Tulis khususnya.

Lebih lanjut Danramil Tulis melalui Pelda Awali mengatakan, bahwa kegiatan seperti ini juga dalam rangka menjaga soliditas dan sinergitas TNI-Polri dalam menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif dalam bentuk patroli wilayah maupun pengamanan malam perayaan Natal di gereja diwilayah Kecamatan Tulis.

Kegiatan pengamanan seperti ini di lakukan tidak hanya umat Kristiani saja namun untuk semua umat beragama di wilayah kecamatan Tulis yang melakukan ibadah di tempat – tempat peribadatan masing-masing.
Pengamanan tersebut sudah diperketat sejak tanggal 22 Desember 2018 sampai menjelang Perayaan Natal dan Tahun Baru 2019 nanti.

Kegiatan pengamanan ini berjumlah 8 anggota yang terdiri dari 5 personil dari anggota Polsek Tulis Polres Batang yang di pimpin langsung oleh Kapolsek Tulis AKP Gumana, dan pihak Koramil Tulis berjumlah 3 orang anggota yang di pimpin Pelda Awali. Di samping itu adanya pos pelayanan Natal dan Tahun Baru.

Para anggota TNI-Polri nampak bersinergi dalam melakukan tugas yang mulia tersebut, tugas dalam rangka menjaga keamanan dan rasa aman warga masyarakat umat Kristiani yang sedang melakukan perayaan missa natal. Serta mengamankan perayaan Natal tahun ini agar berjalan lancar tidak ada gangguan dari pihak – pihak yang sengaja ingin membuat rasa tidak nyaman.

AKP Gumana Kapolsek Tulis mengatakan, Pengamanan gabungan yang di laksanakan anggota TNI-Polri dan gabungan hingga H-1 masih dalam situasi aman. Sebanyak Delapan (8) personel anggota gabungan turut serta dalam pengamanan setiap harinya guna memberikan pengamanan dan rasa aman kepada para jemaat Gereja Santa Maria serta dalam rangka perayaan missa malam Natal.

Lanjut AKP Gumana, bahwa pengamanan ini di lakukan sesuai dengan protap yang dijalankan dengan jumlah personel yang cukup memadai serta adanya bantuan dari anggota Koramil Tulis.

Reporter : Puji_Leksono

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.