Antisipasi Penyakit Demam Berdarah, Camat Sekarbela Gelar JBB

Mataram, – Untuk melindungi kesehatan warga masyarakat dari penyakit Demam Berdarah, Camat dan Sekarbela bersama seluruh kelurahan sekarbela Gelar Jum’at Bersih-Bersih (JBB) selama 2 Minggu sekali di lingkungan maupun kelurahan yang memang perlu dilakukan Gotong royong untuk membersihkan sampah, (10/09/2022).

Camat Sekarbela Samudra mengatakan acara Gotong royong tersebut bertujuan untuk menjaga kesehatan masyarakat khususnya di Kecamatan Sekarbela agar terlindung dari Penyakit Demam Berdarah dan lainnya, selain itu juga mensosialisasikan Program Pilah sampah dari Rumah (PILSADAR).

ADVERTISEMENT

” Nilai kebersihan dapat, kebersamaan dengan masyarakat dapat, sekalian kita sosialisasikan Pilsadar,” Tegasnya

Acara yang dilaksanakan di lingkungan RT 5 Mapak Indah ini diseterilkan agar tidak menjadi tempat Pembuangan Sampah Liar ditambah lagi masuknya musim Hujan, tumpukan Sampah, bahkan mengantisipasi terjadinya penyakit sehingga dilakukan Gotong royong bersama staf sekarbela.

” Pengangkutan Sampah dibantu oleh LH bahkan sudah terjadwal dan tidak lagi membuang sampah di tanah kosong lagi, kita juga mendukung untuk tercapainya adipura Kota Mataram, jadi sampah ini akan di bawa ke kebun kongok,” Tambahnya

Lebih lanjut, Pembersihan sampah di seputaran Pantai juga dilakukan bersama beberapa komunitas bahkan diusahkan acara bersih-bersih pantai ini akan terus dilakukan.

Kedepan terkait Pilah sampah dari Rumah juga penting dengan tujuan merubah perilaku hidup masyarakat agar terbiasa memilih dan memilah sampah dari rumah.

” Pemerintah mendorong masyarakat untuk merubah pola hidupnya tentu dengan menyiapkan sarana salah satunya dari pemerintah Sekarbela membagikan 1000 karung organik dan non organik, untuk memilah sampah Plastik dan sampah rumah tangga,”Tutupnya

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.