Anggota TNI Bersama Warga Desa Adimulya, Kerja Bakti Angkat Sampah dari Saluran Drainase

Cilacap131 Dilihat

Cilacap, medianasional.id – Menjadi penyebab tersumbatnya saluran drainase dan tergenangnya air di pemukiman warga, Anggota TNI dari Koramil 16/Wanareja dan Yonif 405/SK Kompi Senapan-C, bersama warga Dusun Cukangleuleus Kidul RT 01, 02 dan RT 03 RW 09 Desa Adimulya Kecamatan Wanareja, melaksanakan kegiatan kerja bakti pembersihan saluran drainase yang tersumbat, Sabtu (20/11/21).

ADVERTISEMENT

Hal tersebut dilakukan karena sampah akibat tidak disiplinnya masyarakat membuang sampah pada tempatnya sehingga sering kali dibuang di saluran drainase sehingga menyebabkan air tersumbat. Terlebih lagi kondisi cuaca hujan yang cukup tinggi sehingga saluran drainase tidak sanggup menampung air dan membanjiri pemukiman warga sekitar.

Selain anggita TNI, kegiatan melibatkan perangkat desa setempat, Kepala Dusun Cukangleuleus Kidul Sadimin, Ketua RT 01, 02, 03 RW 09, Toga, Tomas dan warga masyarakat 35 orang. Dari anggota Koramil 16 Wanareja sendiri, hadir Serda A. Aris Sutiyono bersama anggota dari Yonif 405.

Babinsa Serda A. Aris Sutiyono mengatakan, kegiatan kerja bakti ini harus segera dilakukan mengingat intensitas hujan yang cukup tinggi. Terlebih lagi warga masyarakat di sekitar saluran drainase ini sering mengeluh karena air seringkali tumpah masuk ke rumah warga.

“Melihat hal ini, kita bersama anggota TNI dari Yonif 405/SK Kompi Senapan-C bersama warga dusun Cukangleuleus Kidul, melaksanakan kerja bakti dengan mengangkat sampah yang masuk kedalam saluran drainase. Dengan hal ini, diharapkan air kembali lancar dan saat hujan nanti juga mampu menampung air sehingga tidak masuk ke rumah warga,” kata Serda A. Aris Sutiyono.

Disela – sela kegiatan kerja bakti ini, kita juga memberikan edukasi kepada warga tentang pentingnya menerapkan protokol kesehatan. Dalam melaksanakan aktifitas sehari-hari harus tetap menerapkan 5 M guna mencegah terjadinya penyebaran Covid 19 dilingkungannya dan Desa Adimulya pada umumnya,” imbuhnya.

Adapun dalam kegiatan kerja bakti, di fokuskan pada sektor RT 01 dan RT 02 dengan panjang saluran drainase 250 meter dan lebar 1,5 meter. Selama kegiatan berjalan aman, tertib dan lancar.

 

Reporter : Tyo

Editor : Drajat

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.