Ahmad Ridwan Hadiri Khaul KH. Sulaiman Arif Bersama Romo KH. Agus Sabuth Pranoto Projo

Batang2443 Dilihat

Batang, Medianasional.id – Anggota DPRD Jawa Tengah, H. Ahmad Ridwan, SE., MM didampingi Istri tercintanya Riskiyah, S. Pd. menghadiri Haul KH. Sulaiman Arief sekaligus Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW.

Hadir dalam kegiatan, KH. Agus Sabuth Pranoto Projo dari Ploso Kediri bersama putranya Gus Feri Khusnul Ma’ab, Gus Abulkhair, dan ribuan pengunjung termasuk Jama’ah Dzikul Ghofilin Senin, (02/10/2023) malam.

ADVERTISEMENT

H. Ahmad Ridwan, SE., MM mengatakan, saat ini kita sedang memperingati haul almarhum K.H. Sulaiman Arief maka yang akan terlintas dalam benak fikiran dan ingatan kita semua adalah mengenang kembali kearifan, almarhum dalam perjuangan siar agama serta pengabdian almarhum pada masa hidupnya.

“Perjuangan beliau menjadi pengasuh pondok pesantren di wilayah kecamatan Bawang dari kondisi sarana dan prasarana yang serba sederhana beliau tetap bertahan dan memperjuangkan ilmu -ilmu agama islam. Alhamdulillah, buah dari perjuangan almarhum lahir Ponpes Assasul Huda hingga saat sekarang ini,” ungkap Ketua DPC PDI Perjuangan Batang.

Lebih lanjut, Ahmad Ridwan menjelaskan, sudah sepatutnya keluarga besar alkhairaat atau abna alkhiraat yang sedang berkumpul ditempat ini hendaknya mengambil hikmah dan teladan dari perjuangan almarhum K.H. Sulaiman Arief dengan meneruskan perjuanganya.

Tidak hanya itu, H. Ahmad Ridwan juga mengingatkan, apa yang disampaikan putro Waliullah Gus Miek yakni KH. Agus Sabuth Pranoto Projo mengenai bagaimana manusia melatih keimanan dan ketakwaan kepada Allah SWT dari tingkah laku kehidupan sehari – hari hingga akherat kelak nantinya.

Kegiatan diawali dengan do’a dan tahlilan yang dipandu oleh Putra KH. Agus Sabuth Pranoto Projo yakni Gus Feri Khusnul Ma’ab dan dilanjut oleh tauziah Romo KH. Agus Sabuth Pranoto Projo dan do’a.

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.