Wabup Didampingi Kadis Koperindag Tinjau Kesiapan Packing JPS di Gudang Bulog Kabupaten Bungo

Bungo, Jambi, Sumatera66 Dilihat

Bungo, medianasional.id – Wakil Bupati Bungo H Safrudin Dwi Apriyanto S Pd didampingi kepala Dinas Koperasi UMKM, Perindustrian perdagangan (Koperindag) Kabupaten Bungo Ir Supriyadi meninjau persiapan Paket Sembako yang akan disalurkan melalui kegiatan Jaminan Pengamanan Sosial (JPS) untuk warga masyarakat yang terdampak Covid-19 di Kabupaten Bungo dalam waktu dekat ini, Selasa (07/07).

Turut hadir selain Wabub Apri dan Kadis Koperindag hadir juga Para Asisten dan Staf, Kepala Bulog pratama Provinsi Jambi, para kepala OPD terkait, serta Kabag lingkup Pemkab Bungo.

Wabup Apri menyampaikan bahwa hari ini bersama sama dengan tim gugus tugas Covid 19 berdampingan dengan kepala Bulog provinsi Jambi melakukan pengecekan terhadap persiapan paket sembako yang insyaallah akan kita bagikan bagi warga kita distribusi kan kepada kepada 25.735 kepala keluarga yang terdampak covid-19.

“Tadi sudah kita cek ada empat item yang akan kita bagikan yaitu ada beras, minyak goreng, Dencis (ikan kaleng), kemudian ada juga mei dan secara umum sudah 50 persen dan kita berharap 2 atau 3 hari kedepan sudah siap untuk kita distribusikan kepada masyarakat,” kata Wabup Apri.

Wabup Apri menambahkan, Sambil kita distribusikan packing juga akan terus berjalan, kita punya target mudah mudahan dalam seminggu ini semua paket sudah terdistribusikan kepada seluruh masyarakat di 17 kecamatan.

Kami juga mengucapkan kan terimakasih kepada semua yang sudah terlibat, termasuk dengan Bulog begitu juga dengan kawan kawan di DPRD,” ucapnya.

Mudah mudahan ini merupakan bagian dari kita untuk memberikan jaminan sosial kepada masyarakat kita yang terdampak dari Covid 19, disamping kemarin ada BLT DD, PKH, Kemudian BPT,” terangnya.

Nah ini adalah merupakan bantuan pangan dari pemerintah kabupaten Bungo yang akan kita berikan kepada masyarakat dan mudah mudahan ini dapat membantu yang Terdampak Covid 19, masyarakat kita,” pungkas Wabup Apri saat wawancarai oleh awak media.

Disamping itu, selaku Kadis Koperindag Bungo, yang membidangi masalah sembako di kabupaten Bungo, Ir Supriyadi mengatakan jadi tadi kita meninjau atau melihat perkembangan packing atau kemasan bahan-bahan yang akan kita salurkan melalui kegiatan Jaring Pengaman Sosial Pemerintah Kabupaten Bungo.

“Sekarang ini kita sedang mendesain waktu dan tempat nya mudah-mudahan besok tidak ada kendala lagi,” ujarnya.

Kita akan melakukan pendistribusian ke seluruh Kecamatan tinggal lagi kita akan menentukan waktu yang tepat serta jarak tempuhnya, kita juga akan mempersiapkan kapasitas dan jumlah packing untuk setiap kecamatan,”tutup Ir Supriyadi Kepala Dinas Koperasi, UKM dan Perindag Kabupaten Bungo. (fa)

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.