Wagub Hadiri Upacara Penutupan Diklatpim Tingkat II Angkatan XIX Provinsi Jateng 2018

Semarang99 Dilihat

Semarang, medianasional.id Wakil Gubernur Jawa Tengah H. Taj Yasin Maimoen dalam kesempatan penutupan Diklatpim Tingkat II Angkatan XIX Provinsi Jateng tahun 2018 menuturkan, ” Ukuran keberhasilan diklat ini bukan sekedar ditentukan dari selesai pelaksanaannya saja, tetapi sejauhmana proyek perubahan tersebut betul-betul mampu diterapkan secara baik dan membawa energi positif di lingkungan kerja masing-masing. ”

Lebih lanjut Taj Yasin Maimoen mengatakan, ” Bagaimanapun Bapak-Ibu harus siap menjadi aktor perubahan. Namanya aktor maka harus siap tampil di depan untuk memberi warna dan mengatasi persoalan yang menghambat produktivitas kerja birokrasi.” Jelasnya

Masih dalam kesempatan yang sama Wagub Taj Yasin Maimoen menyampaikan, ” Saya prihatin kalau kemudian masih ada yang cari-cari cara atau celah dari sistem yang dibangun untuk berbuat tidak baik. Maka kemudian saya berharap betul kita semua agar dapat meluruskan niat kerja semata untuk ibadah dan pengabdian bagi rakyat.” Harap Wagub

” Sebagai pemimpin, harus bisa memberikan teladan bagi yang dipimpinnya. Dari kepemimpinan yang kuat, dan berintegritaslah, saya yakin akan mampu melahirkan sistem yang baik, dan jejaring kuat yang penuh dedikasi dan loyalitas tinggi terhadap pelaksanaan tugas dan pengabdian untuk masyarakat, bangsa dan negara.” Tuturnya

Di akhir sambutannya Wakil Gubernur Jawa Tengah H. Taj Yasin Maimoen menjelaskan, ” Kepada semua peserta diklatpim bahwa kita sebagai pemimpin kelak akan ditanyai pertanggungjawaban kepemimpinan kita. Karenanya mari kita beri contoh baik kepada masyarakat bahwa kita memimpin di negara ini adalah untuk mengabdikan diri kepada masyarakat, ini yang penting. Saya berharap kepada masyarakat untuk peserta diklat ayo kita bareng – bareng mewujudkan niat kita untuk berkiprah memajukan masyarakat dan negara.” Jelas Taj Yasin Maimoen

Editor : Puji_Leksono

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.