Sokandana Tonjong Bersama Karang Taruna dan Mentari Obic Galang Dana Peduli Sulawesi

Brebes, Jawa Tengah100 Dilihat
Habib Nurrozi ketua panitia kegiatan penggalangan dana peduli bencana Palu, Donggala Sulawesi di perempatan Tonjong. (Photo : Lukman Hakim)

Brebes, medianasional.id – Sokandana Tonjong bersama pemuda Karang Taruna dan Mentari Obic gelar aksi penggalangan dana peduli bencana Palu, Donggala Sulawesi, Minggu 14/10/2018.

Ketua panitia kegiatan sekaligus ketua Sokandana Tonjong Habib Nurrozi mengatakan, kegiatan penggalangan dana peduli bencana Sulawesi ini aksi spontanitas kawan – kawan penggiat Sokandana, Karangtaruna dan pecinta senam yang tergabung dalam Mentari Obic.

Kata Habib,” selaku ketua kegiatan memberikan apresiasi luar biasa buat seluruh penggiat kepemudaan di kecamatan Tonjong yang secara spontanitas mengadakan kegiatan pada hari ini”.

” Kepedulian kawan – kawan terhadap saudara – saudara kita di Sulawesi sana menggugah masyarakat pengguna jalan untuk menyumbangkan sebagian rizkinya pada tim kami yang bergerak tak mengenal lelah dari pagi hingga sore.”Ungkap Habib.

Aksi penggalangan dana peduli bencana yang di pusatkan di perempatan Tonjong mendapat respon positip dari warga sekitar dan pengguna jalan yang berharap aksi kepedulian tersebut tidak hanya sesaat saja.

“Kawan – kawan dan warga sekitar Tonjong berharap kegiatan ini bisa di laksanakan kembali. Tidak hanya hari ini (Minggu. Red) agar lebih banyak lagi dana yang bisa di salurkan kepada korban bencana. “Pungkas Habib

 

Reporter : Lukman Hakim

Editor      : Abu Bakar Sidik

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.