Serah Terima Jabatan Kapolres Tulungagung Diwarnai Haru

Jawa Timur141 Dilihat
Tulungagung, redaksimedinas.com Di halaman Polres Tulungagung menggelar prosesi tradisi upacara pedang pora , dalam rangka  Serah terima Jabatan dari Kapolres AKBP Yong Ferrydjon, SIK MH, yang akan menempati tugas barunya sebagai Wadir Lantas Polda Sulawesi Barat kepada AKBP Tofik Sukendar, SIK yang sebelumnya sebagai Kapolres Kabupaten Sampang Madura, Kamis (18/01/2018).
Upacara yang dimulai pukul 09.00 wib ditandai dengan penjemputan Kapolres AKBP Tofik Sukendar oleh Waka Polres Tulungagung Kompol Andik Gunawan yang memberikan kalung rangkaian bunga, yang selanjutnya Kapolres Tofik Sukendar menuju Mako Polres Tulungagung dengan diiringi kesenian khas reog gendang Polwan Polres Tulungagung.
Kedatangan Kapolres Tofik  Sukendar beserta istri disambut oleh Kapolres AKBP Yong Feridjon beserta istri dan seluruh jajarannya. AKBP Yong Ferridjon kepada wartawan menyampaikan permohonan maaf yang sebesar-besarnya kepada jajarannya dan seluruh masyarakat Tulungagung bilamana selama menjalankan tugasnya ada hal yang kurang berkenan.
“Bilamana ada kesalahan, saya bersama keluarga memohon maaf yang sebesar-besarnya, dan saya berharap kepada pejabat Kapolres yang baru bisa menjalankan tugasnya dengan lebih baik,” ungkap Yong Ferridjon .
Sementara itu Kapolres AKBP Tofik Sukendar juga menyampaikan pesan, akan segera melaksanakan tugasnya sebagai kapolres Tulungagung dan meneruskan program- program yang sudah dijalankan oleh Kapolres Yong.
“Mudah-mudahan kehadiran saya di Tulungagung, bisa menjalankan tugas dengan sebaik mungkin dan berharap kepada masyarakat Tulungagung untuk ikut menjaga kerukunan, lebih-lebih pada tahun 2018 akan melaksanakan Pilkada serentak, demi terciptanya situasi yang aman dan kondusif”, jelas Tofik Sukendar.
Upacara pelepasan diwarnai dengan suasana haru saat Kapolres AKBP Yong Ferridjon beserta istri yang diikuti Kapolres Tofik Sukendar  berpamitan dengan Pejabat Polres Tulungagung dan jajarannya saat meninggalkan halaman Mapolres Tulungagung dengan mengendarai kereta yang didorong oleh ratusan anggota kepolisian menuju rumah dinas Kapolres. (son)

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.