SDN 2 Karanglewas Lor Juara Pesta Siaga Kwarran Purwokerto Barat

Purwokerto317 Dilihat

Banyumas, medianasional.id – Barung putra dan putri SD Negeri 2 Karanglewas Lor menjadi yang terbaik pada pesta siaga Kwartir Ranting (Kwarran) Purwokerto Barat, Sabtu (3/11) Di Museum Jendral Soedirman. Mereka berhasil menjadi yang terbaik dari 28 barung dari berbagai pangkalan pramuka siaga se Kwarran Purwokerto Barat.

Ketua Mabiran harian Salimah mengatakan kegiatan sebagai wahana pertemuan para pramuka siaga yang berisi acara kegiatan bersama Pramuka Siaga. Sedangkan tujuannya sebagai evaluasi latihan serta sarana membina dan mengembangkan rasa kekeluargaan dan persaudaraan antara sesama pramuka siaga serta melatih ketahanan mental jasmani dan rohani.

“Pada lomba ini peserta diberikan keleluasaan dan kebebasan penuh kepada adik-adik untuk melaksanakan kegiatan tanpa beban. Agar mereka merasa dengan ceria, senang, gembira. Mereka dilatih mandiri dengan melarang bina damping yang mengikuti kegiatan,” katanya.

Diakhir kegiatan sebagai barung tergiat putra adalah pramuka siaga dari SD Negeri 2 Karanglewas Lor sebagai juara 1, MI Darul Hikmah Juara 2 dan MIMA 2 Pasir Kidul Juara 3.

Untuk barung putri SD Negeri 2 Karanglewas Lor sebagai juara 1, SD Negeri 1 Pasirmuncang Juara 2 dan SD Negeri 1 Karanglewas Lor sebagai juara 3.

Kontributor : Alifia Maharani

Editor : Dian

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.