Satu Tahun Keberadaan Pabrik CPO PT. USM Telah Rekrut 104 Karyawan

Bengkulu, Galeri, Sumatera197 Dilihat

Legiman : “Dana CSR Tetap Jalan Terus”

Mukomuko, medianasional.id –  Lebih kurang satu tahun keberadaan pabrik Crude Palm Oil CPO) PT. Usaha Sawit Mandiri (USM) yang berada di kecamatan Lubuk Pinang, kabupaten Mukomuko, telah merekrut sebanyak 104 orang karyawan. Sejumlah karyawan perusahaan yang bergerak dibidang pengolahan minyak mentah kelapa sawit para karyawan tersebut,  telah terdaftar secara keseluruhan pada Dinas Tenaga Kerja (Disnaker). Hal itu berdasarkan ungkapan Legiman (Maneger PT. USM) Senin (23/04) diruang kerjanya.

Dikatakan Legiman,  pihaknya tidak mau melanggar ketentuan serta peraturan yang berlaku. Baik secara adminitrasi kenaga kerjaan, maupun penunjang kelengkapan, Kesehatan Keselamatan Kerja (K3). Serta kebutuhan kekurangan keuangan desa-desa penyangga yang diposkan pihaknya, melalui dana Corporate Social Responsibility (CSR). Antara lain desa penyangga tersebut yakni, Lubuk Pinang, Arah Tiga, Suka Pindah, Ranah Karya, Pondok Panjang, dan desa-desa lainnya.

“ Sebanyak 104 orang tenaga kerja di pabrik ini, secara keseluruhan sudah terdaftar di Disnaker. Demikin pula menyangkut dengan K3, telah kita terapkan semaksimal mungkin. Dan baru satu tahun pabrik ini berjalan, bagi desa-desa penyangga, selalu mendapatkan bantuan melalui dana CSR.” Ungkap Legiman.

Ketika disinggung menyangkut soal limbah pabriknya, yang beberapa waktu lalu membuat resah para warga sekitar, Legiman tak membantah perihal itu. Karena pada ketika itu kata dia, kerena akibat dari tanggul bak penampungan waduk air mengalami jebol.

“Memang benar ada tanggul waduk air  waktu itu mengalami jebol. Namun masalah itu telah kita atasi sesegera mungkin. Seketika itu juga kita perintahkan para karyawan untuk mengatasi hal itu. Dan sekarang tidak ada kendala lagi.” Pungkasnya.(Aris/Ras)

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.