Satlantas Polres Lampung Selatan Mulai Memasang Himbauan di Jalur Mudik

Lampung Selatan259 Dilihat

Lampung Selatan, medianasional.id- Menghadapi arus mudik lebaran 2018 yang semakin dekat, Satlantas Polres Lampung Selatan memasang spanduk himbauan di beberapa titik jalan yang rawan kecelakaan. Hari Selasa, 05 Juni 2018.

Kasatlantas AKP Reza dan jajaranya nampak sedang sibuk memasang spanduk OPS Ketupat Krakatau 2018, di sepanjang jalan lintas sumatera.

Titik rawan terjadi longsor di jalan lintas sumatera, tepatnya desa Hatta kecamatan Bakauheni sedang dikebut untuk perbaikan. Nampak sedang dikerjakan oleh seorang warga berinisial RL ketika dijumpai oleh medianasional.id, Ia mengatakan. “Dihimbau agar pemudik lebih berhati-hati dalam melakukan perjalanan menuju kampung halaman. Utamakan keselamatan dalam berlalu lintas”, ucapnya.

RL juga mengatakan akibat ada anggota dinas perhubungan yang hilang perkerjaannya di pelabuhan bakauheni. Ia berharap antara Polisi dengan Dinas perhubungan bekerjasama untuk menciptakan lapangan perkerjaan, terutama untuk warga sekitar”, ujar RL.

Dihimbau kepada seluruh pemudik yang mau pulang menuju ke pulau sumatra khususnya yang pulang ke Lampung agar memperhatikan rambu-rambu lalu lintas yang ada agar sampai tujuan ke kampung halaman masing-masing, agar tidak terjadi hal-hal yang tak diinginkan. (Amin)

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.