Porprov IX Riau Tahun 2017 di Kabupaten Kampar, Resmi Dibuka Gubernur Riau

Riau72 Dilihat
Kampar, redaksimedinas.com –  Pekan Olah Raga Provinsi Riau ke IX Tahun 2017 resmi dibuka oleh Gubernur Riau, Arsyad Juliandi Rahman yang ditandai dengan ucapan Bismillahirrahmanirrahiim dan penekanan tombol bersama dengan Bupati Kampar H. Azis Zaenal, SH, MM, Ketua DPRD Kampar Ahmad Fikri, S.Ag, Ketua Umum KONI Riau Emrizal Pakis, Wakil I Ketua Umum Bidang Pembinaan Prestasi Olahraga dan  Bidang Pembinaan Organisasi KONI Pusat Mayjen TNI (Purn) Suwarno, S.Ip., M.Sc yang dilaksanakan di Stadion Tunaku Tambusai Bangkinang pada Sabtu (28/10) malam.
.
Pada kesempatan tersebut Gubernur menyampaikan, “ucapan terima kasih yang sangat besar kepada Pemerintah Kabupaten Kampar yang telah bersedia menjadi tuan rumah pelaksanaan Pekan Olah Raga Provinsi Riau yang ke IX tahun 2017 ini”, kata Arsyadjuliandi Rahman.
.
Gubernur Riau yang mengenakan pakaian Olah raga lengkap tesebut menyampaikan bahwa Porprov ini menjadi contoh bagi Porprov kedepan yang akan menjadi tuan rumah pada tahun berikutnya.
.
Selanjutnya Ia menambahkan bahwa dalam ajang Porprov ini mengucapkan selamat bertanding semoga memperoleh prestasi dalam ajang ini.
.
Pemerintah Provinsi Riau mengucapkan, “terima kasih kepada Pemkab Kampar dan Panitia yang telah membuat acara pembukaan ini dengan meriah, kita melihat antusias dari masyarakat yang sangat tinggi, sehingga memadati seluruh areal stadion yang dapat menampung puluhan ribu orang”, kata Arsyadjuliandi Rachman.
.
Hadir pada kesempatan tersebut Bidang Pembinaan Organisasi KONI Pusat Mayjen TNI (Purn) Suwarno, S.Ip., M.Sc, Wakil Gubernur Riau Wan Thamrin Hasyim, Ketua DPRD Riau Septina Primawati Rusli dan beberapa Anggota DPRD Riau, Mantan Bupati dan Gubernur Riau Saleh Jasit, Ketua TP PKK Provinsi Riau Hj.Sisilita Arsyadjuliandi, Para Bupati dan Wakil Bupati se Provinsi Riau, Wakil Bupati Kampar Catur Sugeng Susanto, Ketua TP PKK Kampar PKK Kampar Hj. Nuraini Azis, Ketua DPRD Kampar Ahmad Fikri S.Ag, Forkopimda dan sejumlah Pejabat dari Provinsi Riau dan Kampar lainnya.
.
Pada Pembukaan tersebut ditampilkan tari kolosal yang menampilkan sejarah berdirinya Kabupaten Kampar yang dilaksanakan oleh para pelajar dari berbagai sekolah di Bangkinang kota, serta devile Atlit dari Kabupaten se Provinsi Riau.
.
Pemerintah bertekad pelaksanaan Pekan Olah raga Provinsi (Porprov) Riau ke IX tahun 2017 di Kabupaten Kampar yang terbaik dari semua Porprov yang diadakan di Provinsi Riau, hal tersebut disampaikan oleh Bupati Kampar saat memberikan kata sambutan pada pembukaan Porprov IX Riau yang dilangsungkan di stadion Utama Tuanku Tambusai Bangkinang Kota.
.
Dikatakan Azis Zaenal Pemkab Kampar mengucapkan, “terima kasih kepada Pemerintah Provinsi Riau yang telah mempercayakan Kabupaten Kampar sebagai tuan rumah, dan kami sudah bertekad pada pelaksanaan Porprov ini menjadi yang terbaik dari Porprov yang pernah dilaksanakan”, kata Azis Zaenal.
.
Kepada kontingen yang telah hadir di Kabupaten Kampar, Bupati Kampar menyampaikan mohon maaf jika dalam penyambutan maupun pelayanan baik akomodasi maupun konsumsi terdapat hal-hal yang tidak diinginkan dan kekurangan-kekurangan lainnya.
.
Kepada peserta dan atlit Bupati Kampar Azis Zaenal menyampaikan, “untuk dapat melaksanakan pertandingan dengan menjunjung tinggi spotifitas, sehingga memberikan tontonan yang enak dan menghimbur masyarakat di Provinsi Riau Khususnya di Kabupaten Kampar”, tambah Azis lagi.
.
Terakhir Azis Zaenal menghimbau kepada seluruh kontingan yang hadir di Kabupaten Kampar, ia mengajak untuk dapat mengunjungi tempat-tempat pariwisata yang sangat indah yang tidak kalah dengan dengan pariwisata lainnya di Indonesia. “Manfaatkan waktu luang untuk berkunjung ke objek-objek wisata yang ada di Kampar yang sangat indah, sejuk dan tidak dimiliki daerah lain”, himbau Bupati Kampar.
.
Selanjutnya Kabupaten Kampar yang merupakan tuan rumah Porprov Riau IX Tahun 2017, sudah siap melaksanakan kegiatan Porprov. Hal tersebut dikatakan oleh Emrizal Pakis saat memberikan sambutannya pada pembukaan Porprov Riau IX tahun 2017 di Kabupaten Kampar.
.
“Saya sangat mengapresiasi yang sebesar-besarnya kepada Pemerintah Kabupaten Kampar dan masyarakat Kabupaten Kampar yang bersinergi telah melakukan berbagai persiapan sehingga Kabupaten Kampar sudah siap sebagai tuan rumah pelaksanaan pertandingan dari 20 cabang olah raga tersebut”, terang Emrizal Pakis.
.
Pelaksanaan Porprov ke IX tahun 2017 di Kabupaten Kampar ini memaknai 3 (Tiga) tujuan utama yakni sukses penyelenggaraan, sukses prestasi dan Sukses pemberdayan ekonomi kerakyatan dan promosi daerah.
.
Selain itu harapan besar kita pada Porprov kali ini akan muncul atlit-atlit potensial baru yang akan bergabung dengan atlit-atlit pembinaan khusus yang telah ada dan untuk selanjutnya melalui pembinaan yang intensif dan selektif dapat menghasilhkan atlit bayangan Pekan Olahraga Nasional (PON) ke XX tahun 2019 di Bengkulu dan PON ke XX tahun 2020 di Provinsi Papua.
.
Ucapan terima kasih dan apresiasi juga disampaikan kepada para Bupati dan Walikota se Provinsi Riau yang telah mengikut sertakan kontingen olahraga baik para atlit, pelatih dan official sehingga saat ini tercatat 3.917 orang tercatat telah berada di Kabupaten Kampar.
.
“Dan kepada seluruh atlit yang bertanding, selamat berjuang dan meminta jaga sportifitas dan jadilah sang juara semoga hasil yang diperoleh dapat dijadikan pemicu semangat yang lebih baik dan optimal dalam mewujudkan atlit-atlit berprestasi cemerlang dan gemilang di masa yang akan datang”, ujar Emrizal Pakis. (Robinson)

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.