Polisi Teladan Masyarakat

Batang105 Dilihat

Batang, medianasional.id Di kalangan masyarakat Reban, Kabupaten Batang dan sekitarnya, tidak asing lagi nama Aiptu Sodiq dikenal masyarakat sekitar Reban, beliau selain menjadi Kanit Binmas Polsek Reban beliau juga didaulat menjadi Dai Kamtibmas Polres Batang. Tentunya amanat yang tidak mudah diemban dipundak anggota polisi Polsek Reban ini, selain menjadi anggota polisi selaku kanit binmas Polsek Reban beliau juga harus dituntut lebih humanis agar mudah berbaur dengan masyarakat dan adakalahnya beliau juga harus tegas dalam penegakan hukum dalam mewujudkan kamtibmas, rutinitas sehari – hari beliau sempatkan membaur ditengah-tengah masyarakat, apalagi dihari Jumat beliau acapkali mengisi khotbah di Masjid – Masjid sekitar daerah Reban seperti Masjid Baitussalam dan juga masjid di wilayah Batang.

Disamping kesibukannya yang padat keluar masuk ke sekolah-sekolah untuk mengajar siswa pramuka, pemuda ansor, karang taruna tentang perdaspol dll, beliau juga masih menyempatkan mengajar mengaji dimushola depan rumahnya sungguh sosok yang patut diteladani dan menjadi contoh positif bagi anggota polisi lainnya.

Kegiatan pada Sabtu (7/9/18) malam, Tampak Kanit Binmas Aiptu Sodiq melaksanakan kegiatan mengajar mengaji anak – anak Desa Reban yang merupakan gabungan dari beberapa TPQ yang memiliki keinginan kuat untuk belajar seni baca Al Qur’an yang bertempat di Musola Al Karim.

Selain mengajar seni baca Alqur’an, Aiptu Sodiq kerap menyampaikan pesan dan ajakan kepada masyarakat guna menjaga kamtibmas diwilayahnya, dalam kesempatan lain beliau juga giat menyampaikan kepada anak – anak didiknya agar mengurangi bermain handphone, smartphone agar lebih fokus dalam belajar serta senantiasa menghormati kedua orang tua.

Dengan menanamkan rasa jiwa cinta akan nilai kebangsaan yang bertumpu kepada generasi bangsa yang berwawasan dan memiliki budi pekerti yang santun dan arif dengan langkah giat “Belajarlah dengan tekun, untuk menggapai cita – cita kelak dikemudian hari, anak – anak didiknya juga sering diingatkan agar dalam menggunakan smartphone semata – mata untuk tujuan yang positif, dan tentunya tahu waktu kapan untuk menggunakanya. Sebagai generasi penerus bangsa, anak yang baik harus menurut nasehat dan perintah kedua orang tua,” tuturnya.

Disaat ditemui, Kanit Binmas Aiptu Sodiq mengatakan, saya berharap agar generasi penerus bangsa ditanamkan sedini mungkin mulai kecil untuk rajin membaca Alqur’an, karena dengan membaca Insyaallah hidup kita akan tenang dan terjaga dari perbuatan – perbuatan maksiat, dan melawan hukum (kriminal) dengan menjadikan Alqur’an sebagai petunjuk dan tatanan kehidupan yang baik dalam bermasyarakat.
Jangan sampai Al-Qur’an menjadi hiasan dirumah.

Dalam kesempatan yang sama seruan atau ajakan agar menjadikan Alqur’an sebagai pedoman hidup dan juga agar senantiasa melaksanakan sholat lima waktu sebagai tiang agama. Insyaallah hidup kita akan selamat di dunia dan akhirat, tentunya menjadi insan yang mulia dihadapan Allah SWT,” pinta Aiptu M. Sodiq.

Kontributor : Sukirno

Editor : Puji_Leksono

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.