Pengasuh Ponpes Siwatu Wonosobo Menolak Adanya Gerakan People Power

Wonosobo366 Dilihat

Wonosobo, medianasional.id – Tokoh Agama Kabupaten Wonosobo menolak Seruan atau Ajakan Gerakan Massa atau People Power terkait Pemilu 2019. Penolakan itu salah satunya disampaikan ketua JKSN WONOSOBO Kyai Muslim Saifudin.

“Kami menolak segala bentuk People Power dan lain sebagainya yang bisa Memecah – belah Kesatuan dan Persatuan Bangsa serta serta kerukunan antar umat beragama seusai pemilihan umum Pileg dan Pilpres 2019, ” ujarnya, Selasa 14/5.

“Saya selaku ketua JKSN selaku pengasuh pondok pesantren Siwatu Kabupaten Wonosobo, menolak adanya People Power serta menghimbau kepada warga masyarakat Kabupaten Wonosobo tidak perlu ikut gerakan People Power tersebut demi persatuan dan Kesatuan NKRI. People Power merupakan kegiatan yang Konyol, kegiatan yang tidak Mendasar, dan kegiatan yang tidak ada kaitannya dengan Agama,” terang Ketua JKSN.

“Apapun hasil keputusan dari KPU kita semua harus menghormatinya”, pungkasnya. (Andika)

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.