Pagelaran Wayang dan Sendratari Meriahkan Hari Wayang Nasional di Desa Wanatirta

Brebes, Jawa Tengah65 Dilihat

Brebes, medianasional.id | Dalam Rangka peringatan hari wayang nasional, Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Brebes bekerjasama dengan Pemerintahan Desa (Pemdes) Wanatirta, Kecamatan Paguyangan, Kabupaten Brebes menggelar pentas wayang dan Sendratari di lapangan Wanatirta. Kamis, 07/11/2019.

Kepala Desa Wanatirta Lukman Hakim mengatakan, acara ini digelar selain dalam rangka peringatan hari wayang nasional juga untuk menguri-uri atau melestarikan budaya yang ada khususnya di Desa Wanatirta. ” Semoga harapannya akan muncul kreasi dan inovasi dari masyarakat untuk menyemarakkan kembali kesenian tradisional dan budaya, “ucapnya.

Lanjut Lukman, pagelaran wayang kali ini dikolaborasikan oleh tiga dalang dari Persatuan Para Dalang Indonesia (Pepadi)
yakni, Ki Rukim Hardono, Ki Sukarso Dwija,  Purwacarita, Ki Windu Suwarto. Selain dari pagelaran wayang juga penampilan sendratari dari Sanggar Elvista Saraswati turut meriahkan Hari Wayang Nasional ini.

Pagelaran wayang yang diawali dengan penampilan sendratari dari Karang Taruna Wana Ilmi Desa Wanatirta dan Sanggar Elvista ini memukau warga masyarakat serta tamu undangan dari Kabupaten Brebes yang hadir menyaksikan pertunjukan itu.

Sendratari yang berjudul Arum Kuncaraning Bangsa Dumunung Ing Budaya Wanatirta, menceritakan tentang Adat dan Budaya yang ada di Desa Wanatirta ini disutradarai Ki Dalang Suwarto, Narasi/naskah H. Muflikhin ST, Koreografi Elok Elsa dan Saraswati, kostum rias oleh Sanggar Elvista Saraswati.

Kepala dinas Kebudayaan dan Pariwisata Diding Setyadi mengatakan, Pagelaran wayang spektakuler 3 dalang dalam rangka hari Wayang Nasional ini digelar oleh Dinas Kebudayaan dan Pariwisata kabupaten Brebes bekerjasama dengan PEPADI Kabupaten Brebes dan Pemerintah Desa Wanatirta.

“Ada momentum penting pada malam ini berkenaan dengan hari wayang nasional yang dikeluarkan melalui keputusan presiden nomor 30 tahun 2018 khususnya saat badan PBB UNESCO menetapkan wayang ke dalam daftar representative budaya tak benda warisan manusia pada tanggal 7 November 2017,” kata kepala dinas.

Penetapan tersebut menandakan bahwa yang menjadi aset berharga bukan hanya dalam seni pertunjukan tradisional namun lebih dari itu, wayang yang telah menumbuhkan bagi upaya menetapkan karakter dan jati diri bangsa sekaligus penetapan sebagai representasi budaya tak benda warisan manusia oleh UNESCO.

“Ini menunjukkan pengakuan warga dunia terhadap wayang setelah batik dan kritis serta manuskrip,” lanjut Diding dalam sambutannya.

Dalam kesempatan itu, Bupati Brebes Idza Priyanti mengkukuhkan beberapa pengurus PEPADI ( Persatuan Paguyuban Dalang Indonesia) Kabupaten Brebes disaksikan warga masyarakat desa Wanatirta Kecamatan Paguyangan.

Bupati Idza berharap dengan adanya kelembagaan Pepadi diharapkan mampu meningkatkan menginventarisir potensi dalang sekaligus kaderisasi dalang di Kabupaten Brebes.

Kemudian dapat melestarikan budaya wayang ini dan memperkenalkan pada generasi muda akan budaya bangsa ini.

“Kami dari pemerintah daerah tentunya sangat mendukung adanya Pepadi ini, tinggal sekarang para pengurus Pepadi membuat AD/ART dan selanjut mengajukan bantuan alokasi anggaran kepada pemerintah daerah melalui Dinas Kebudayaan dan Pariwisata,” Terang Idza.

Idza juga mengapresiasi yang setinggi tingginya dengan suksesnya Pagelaran wayang spektakuler 3 dalang dalam rangka hari Wayang Nasional yang begitu meriah.

“Sekali lagi saya sangat bangga dan senang dengan kegiatan yang diadakan pada malam hari ini sehingga kami bisa bersilaturahmi dengan Bapak Ibu semua,” pungkasnya.

Tampak hadir dalam Pagelaran wayang spektakuler 3 dalang dalam rangka hari Wayang Nasional, Bupati Brebes Idza Priyanti bersama Suami Kompol Warsidin, kepala dinas kebudayaan dan pariwisata Diding Setyadi, Kabid kebudayaan dan pariwisata Wijanatko, Anggota DPRD Akhmad Mafrukhi, Kades Wanatirta Lukman Hakim, Camat Paguyangan beserta Muspika Kecamatan Paguyangan, Tomas dan tamu undangan dari Kabupaten serta Kades se- Brebes selatan. (Dhani)

Editor : Abu Bakar Sidik

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.