Kuker di Tikep, Kapolda Malut Beri Bantuan Sembako Kepada warga

Maluku Utara100 Dilihat
Kapolda saat memberikan sembako kepada warga

Tidore, medianasional.id – Kepala Kepolisian Daerah Maluku Utara Irjen Pol. Drs. Rikwanto, didampingi Wakapolda Malut Brigjen Pol. Lukas Akbar Abriari, serta Pejabat Utama Polda Malut pagi tadi melaksanakan Kunjungan Kerja yang bertempat di Polres Tidore Kepulauan, Rabu (12/08/2020).

Kunjungan kerja Kapolda Malut di Polres Tidore Kepulauan ini dalam rangka tatap muka dengan personel serta dalam menjaga situasi Kambtibmas dalam Masa Covid-19 untuk tetap menerapkan Protokol Kesehatan dan kesiapan dalam menghadapi Pilkada serta peninjauan perkembangan Pembangunan SPN Polda Malut Gurabati Tidore Kepulauan.

Saat Pelaksanaan Tatap Muka di Mapolres Tidore Kepulauan Kapolda Maluku Utara menyampaikan untuk situasi Wilayah Maluku Utara masih Kondusif, dan di Tidore Kepulauan ini dapat dikatakan Religius namun tidak boleh terlena serta ditengah Pandemi Covid-19 Polri dapat membantu tugas pemerintah dalam berupaya memulihkan kembali situasi ekonomi.

“Situasi Covid-19 yang berdampak pada ekonomi untuk itu pemerintah kembali memulihkan stabilitas ekonomi dengan membuka kembali aktifitas di kehidupan Masyarakat, untuk itu Polri dalam hal ini Polda Malut beserta jajaranya dapat membantu Pemerintah dengan melakukan penanganan Covid-19 berupa protokol Kesehatan tetap diterapkan,” Ucap Kapolda Malut

Tambahnya, dalam menjelang Pilkada yang berlangsung lima tahun sekali harapanya semua anggota Polda dan Polres jajaran dapat menangani semua permasalahan yang ada.

“Menjelang Pilkada nantinya kepada Personel Polri dan ASN Polri harus Netral” Tegas Kapolda Malut.

Kegiatan Kunker ini dikemas dengan rangkaian kegiatan Gowes dan Pemberian Sembako kepada Masyarakat Tidore Kepulauan yang membutuhkan.

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.