Koramil 19/Kuwarasan Hadiri Pembentukan Panitia Penjaringan Perangkat Desa

Kebumen142 Dilihat

Kebumen, medianasional.id – Sosialisasi dan pembentukan panitia seleksi merupakan tahapan awal dalam rangka penjaringan dan penyaringan calon perangkat desa, dimana sosialisasi ini diselenggarakan agar warga masyarakat baik dari dalam desa itu sendiri maupun dari luar desa tersebut mengetahui bahwa akan diadakan pendaftaran calon perangkat desa. Serta untuk menyampaikan syarat-syarat yang harus dipenuhi bagi bakal calon.

Terkait hal tersebut, Babinsa Desa Lemahduwur Koramil 19/Kuwarasan Pelda Istadi menghadiri undangan pembentukan panitia penjaringan dan penyaringan seleksi pengisian perangkat desa yang bertempat di balai desa Lemahduwur Kecamatan Kuwarasan Kabupaten Kebumen, Selasa (04/08/2020)

Hadir dalam acara tersebut Camat Kuwarasan yang diwakili oleh Sekcam Nasrudin, S.IP, MM, Kapolsek Kuwarasan Iptu Sujatno, SH, Danramil 19/ Kuwarasan yang diwakili Babinsa Lemahduwur Pelda Istadi, Kasi Tapem Kecamatan Kuwarasan Sarwono, S.Sos, Kades Lemahduwur dan perangkatnya, Bhabinkamtibmas, BPD, LKMD, Karang taruna, Ketua RT/ RW dan tokoh masyarakat serta unsur perwakilan perempuan.

Dalam kesempatan tersebut Babinsa Pelda Istadi menjelaskan bahwa, “Pembentukan Panitia Penjaringan dan penyaringan perangkat desa ini adalah dalam rangka memenuhi SOT/K tentang kekosongan jabatan Kadus 1 (satu) dukuh Plempukan desa Lemahduwur yang memasuki purna tugasnya,” terangnya.

Reporter : Tio

Editor : Drajat

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.