Kodim 0710 Pekalongan Kirim Bantuan Logistik Ke Daerah Terdampak Gempa Dan Tsunami

Pekalongan59 Dilihat

Kota Pekalongan, medianasional.id Peduli korban bencana Alam, Kodim 0710/Pekalongan, pada jum’at 5 Oktober 2018 bertempat di halaman Makodim 0710/Pekalongan telah memberangkatkan bantuan untuk korban bencana alam gempa dan tsunami Palu dan Donggala Sulawesi Tenggara.

Kodim Pekalongan memberikan bantuan logistik, bantuan diangkut menggunakan 1 truck dari Kodim 0710 Pekalongan yang kemudian akan dikirim melalui Kodam IV/Diponegoro selanjutnya di bawa menggunakan hercules menuju Palu dan Donggala.

Komandan Kodim 0710/Pekalongan Letkol Inf Muhammad Ridha melalui kasdim 0710/Pekalongan Mayor Inf Hufron menjelaskan, sebagai bentuk kepedulian TNI terhadap korban bencana alam maka, Kodim 0710/Pekalongan berserta para prajurit dan PNS mengumpulkan bantuan untuk di berikan masyarakat yang mengalami musibah bencana alam di Palu dan Donggala.

“Ini adalah wujud kepedulian kami TNI-Polri kepada saudara-saudara kita yang sedang tertimpa musibah di Palu dan Donggala. Bantuan terdiri dari logistik dan bahan makanan, bantuan ini akan dikumpulkan di Kodam IV/Diponegoro yang selanjutnya nanti akan diterbangkan ke Palu dan Donggala,” terang Kasdim.

Pihaknya berharap dan mendoakan, agar para korban bencana alam yang sedang terjadi di Palu dan Donggala di beri ketabahan dan kekuatan sehingga bisa bangkit dan membangun lagi khidupan yang lebih baik.

Kontributor : Muh Mareta

Editor : Puji_Leksono

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.