Ketua PKK Kabupaten Mandina Tinjau Lokasi Kebakaran

Sumatera Utara97 Dilihat

Mandailing Natal, medianasional.id – Ny. Ika Desika, Ketua PKK Kabupaten Mandailing Natal, tinjau lokasi Kebakaran, Senin (14/05), di Desa Bangun Purba, Lembah Sorik Marapi.

Ketua PKK tiba di lokasi kejadian 30 menit setelah masyarakat memadamkan api, Ketua PKK mengatakan agar mawas dan berhati-hatilah, jangan terulang kembali hal seperti ini, paparnya.

Motif terjadinya kebakaran diduga akibat ledakan Kompor Minyak Tanah yang menyambar membara dan menimbulkan terjadinya kebakaran.

Api membakar sebuah Warung Kopi di pinggir Jalinsum, (Jalan Lintas Sumatra), milik Amir Mahmud (47), tak ada korban jiwa pada kejadian ini, tapi akibat kebakaran tersebut pemilik Warung mengalami kerugian ratusan ribu rupiah.

Kebakaran tersebut terjadi sekitar pukul 14.30 Wib, Api berhasil dipadamkan masyarakat dengan peralatan seadanya.

Tiga Mobil pemadam kebakaran diturunkan ke lokasi terjadinya kebakaran, namun Api sudah dapat dipadamkan masyarakat setempat. (Makmur)

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.