Kapolres Himbau Masyarakat Jangan Sebar Foto Video Teror

Purwokerto168 Dilihat

Purwokerto, medianasional.id – Dukungan masyarakat untuk memerangi teroris terus mengalir setalah tokoh agama dan tokoh masyarakat, ormas seperti Banser, Kokam, Pemuda Pancasila, kini giliran LSM Gerakan Masyarakat Bawah Indonesia (GMBI) Distrik Banyumas menyuarakan dukungan perang terhadap terorisme. Puluhan anggota GMBI menggelar orasi dukungan terhadap Polri dan aparat penegak hukum untuk memberantas terorisme, Rabu (16/5) di Alun – Alun Purwokerto

Dalam orasinya Ketua GMBI Abdul Hakim menyatakan ikut prihatin dengan pengeboman yang terjadi di Surabaya dan tempat lainya. Mereka mengutuk keras perbuatan biadab yang dilakukan para teroris.

“Kami keluarga besar LSM GMBI Distrik Banyumas siap dengan segala risiko melawan dan memberantas radikalisme dan terorisme di Negara Kesatuan Republik Indonesia. Siap membantu Polri dan penegak hukum lainya dalam memberantas terorisme berserta paham dan idiologinya,” tambahnya.

Pihaknya juga terus berupaya memberikan pemahaman kepada masyarakat akan bahaya laten terorisme.

Pihaknya juga terus berupaya memberikan pemahaman kepada masyarakat akan bahaya laten terorisme.

Sementara itu Abdul Latif Haryadi Ketua Persaudaraan Sakti, yang juga menyampaikan orasi mengatakan atas nama agama mereka tidak berbelas kasihan matirasa, menciptakan rasa ketakutan, alih-alih menegakan kebenaran anti pati dan ketakutan terhadap agama dan bisa mengateiskan generasi muda.

Saat menerima dukungan Kapolres Banyumas AKBP Bambang Yudhantara Salamun mengucapkan terima kasih atas dukungan. Polri mohon doa restu agar sebagai garda terdepan dalam penanganan terorisme dapat segera terselesaikan.

“Stop sebar foto-video korban dan aksi terorisme! Jangan bikin mereka berhasil mencapai tujuan terornya, dengan ketakutan yang timbul pada masyarakat”, pesan Kapolres.

Kapolres Banyumas yang didampingi Asekbang Didi Rudwianto dan Anggota DPRD Anang Agus Kostrad, berharap masyarakat untuk bersama sama melawan rasa takut terhadap terorisme. Apabila ada indikasi yang mencurigakan terhadap lingkungan dan pendatang agar segera melaporkan ke polisi.

“Keinginan kelompok Teror ini adalah menebar ketakutan, kita harus lawan penebar ketakutan ini bersama!!”, tambah Kapolres. (Parsito/dn)

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.