Jajaran Polres Ternate Kembali Amankan Miras Dari Jailolo

Maluku Utara85 Dilihat
Minuman Keras yang berhasil di amankan Remob Polsek Ternate Utara

Ternate, medianasional.id – Jajaran Kepolisian Rosort (Polres) Ternate melalui anggota Resmob Polsek Ternate Utara, Senin (15/10/2018) pagi tadi. kembali mengamankan minuman keras tradisional berjenis cap tikus bertempat di pelabuhan speed boad kelurahan Dufa-Dufa Kecamatan Ternate Tengah Kota Ternate Maluku Utara.

Berdasarkan informasi, minuman keras yang berhasil di amankan anggota Resmob mendapatkan informasi dari masyarakat bahwa ada salah satu warga yang belum di ketahui identitasnya membawa 3 dus, di duga berisi minuman keras yang di pasok melalui pelabuhan speed Jailolo Kabupatan Halmahera Barat tujuan pelabuhan Speed Boad Dufa-Dufa Kecamatan Ternate Utara.

Setelah mendapatkan informasi anggota Resmob langgsung menuju TKP pelabuhan spit boad demi kebenaran informasi tersebut. Namun, pada saat permeriksaan di temukan minuman keras sebanyak 50 kantong plastik berukuran 500 ML yang di kemas dalam 3 dus.

Setelah anggota resmob berinterogasi kepada ABK Speed boad bahwa minuman keras tersebut adalah buru bagasi sehingga ABK tidak menggatahui pemilik minuman tersebut.

Di ketahui, anggota Resmob langsung mengamankan barang haram tersebut ke Mapolsek Ternate Utara. Sementara itu pelaku masi dalam lidik.

 

Reporter : Safrin

Editor      : Dian

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.