Disdikbud Aceh Tenggara Memberikan Target Kontrak Kerja kepada Guru BTQ Sekolah Dasar

Aceh100 Dilihat

Aceh Tenggara, medianasional.id – Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Aceh Tenggara Bakri Saputra, SPd., MSI membuat Kontrak Kerja kepada guru BTQ SD untuk Peningkatan Kinerja di akhir Tahun 2020, Jum’at (06/11/2020).

Guru Baca Tulis Al-Qur’an Tingkat Sekolah Dasar (BTQ SD) yang sudah terbentuk semenjak Tahun 2009 yang lalu oleh Pemerintah Provinsi Aceh, yang bertujuan untuk mengembangkan Pengetahuan siswa SD dalam Membaca Al-Qur’an, dan gaji para Guru BTQ bersumber dari Anggaran pendapatan Provinsi Aceh (APBA). Kemudian pada Tahun 2018, Program Guru BTQ sudah dilimpahkan kedaerah dan gajinya bersumber dari Anggaran Pendapatan Daerah Kabupaten Aceh Tenggara yang di Kelola oleh Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Aceh Tenggara.

Dalam Acara Rapat Guru BTQ ini, Kepala Dinas Pendidikan dan kebudayaan Bakri Saputra, SPd., MSI dalam hal ini di wakili Kabid Pembinaan GTK, menyampaikan,
“Munculnya Kontrak kerja ini kami buat dengan tujuan agar Guru BTQ bersungguh – sungguh lagi dalam menjalankan tugas, dengan kesungguhan itu akan memicu meningkatnya Kompetensi Guru BTQ, hingga nantinya akan membawa Dampak Perobahan kepada anak didik dalam Membaca Al-Qur’an dan Perintah Shalat,” ucapnya.

Isi surat pernyataan itu adalah :
1. Menuntaskan Baca Tulis Al-Qur’an dan Perintah Shalat bagi siswa dalam waktu 2 bulan kedepan.
2. Meningkatkan disiplin mengajar.
3. Membuat buku laporan Realisasi kemajuan siswa setiap bulanya
4. Apabila poin 1 sd 3 tidak dilaksanakan, maka bersedia di berhentikan dari Guru BTQ.

Acara ini dihadiri, Kabid Pembinaan SD Hasan Ansari SPd, Koorwas Zahrialsyah SPd, dan Kasi PTK Paud Safrizal SPd,
Guru BT yang hadir kurang lebih sebanyak 100 orang dari 110 Guru BTQ se-Aceh Tenggara,

Kabid SD Hasan Ansari SPd, dikonfirmasi medianasional.id mengatakan “Inti sari dari Rapat ini adalah, mensosialisasikan Tentang Surat pernyataan, dan penanda tanganan Surat Pernyataan Kontrak Kerja Guru BTQ yang bermaterai 600, dan Tindak lanjut Kedepanya setelah Kontrak kerja di tanda tangani,” katanya.

“Pernyataan ini akan kami tindak lanjuti secara sungguh-sungguh, bukan hanya sekedar serimonial aja, karena tujuan kita sangat baik, untuk kemajuan pendidikan anak khususny baca tulis Al-Qur’an. Semoga dengan niat dan itikad baik ini akan membuahkan hasil sesuai yg diharapkan,” tegas Ansari.

Penulis : Mr.At

Editor : Drajat

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.